Home > D’PGRI > Ketua Yayasan: Titip 4K, Pakai Setelah Wisuda

Ketua Yayasan: Titip 4K, Pakai Setelah Wisuda

Agenda: Wisuda ke-75 UPGRIS
Reporter: Tim Redaksi


SEMARANG, derapguru.com – Ketua Pengurus YPLP PT PGRI Semarang, Dr Bunyamin MPd, menitipkan rumus 4K yang diminta dipakai wisudawan setelah usai mengikuti prosesi wisuda. Rumus tersebut disampaikan Dr Bunyamin saat memberikan sambutan dalam Wisuda ke-75 Universitas PGRI Semarang yang dipusatkan di Balairung UPGRIS, Selasa—Rabu, 3—4 September 2023.

“Pertama, maknailah hidup saudara-saudara itu, bahasa Jawanya kanggo: berarti dalam kehidupan. Saudara jangan sampai dilahirkan di dunia tidak memberikan makna dalam hidup agar Saudara tidak menjadi orang yang merugi,” tutur Dr Bunyamin.

Dr Bunyamin menambahkan, apabila sesorang sudah bisa memaknai hidup dengan kanggo, maka dalam sejarahnya orang tersebut akan terangkat derajatnya. Terangkatnya derajat itu dalam istilah bahasa Jawa disebut dengan kata kajen atau dihargai oleh orang lain.

“Yang ketiga, kuat. Perjuangan hidup tidak pernah gampang. Saya paham saudara yang kuliah di S2 itu hanya dengan sisa waktunya, sisa tenaganya, sisa pikirannya, bayar kuliahnya juga dengan duit sisa. Tidak ada yang gampang. Maka harus kuat,” tutur Dr Bunyamin.

Setelah berhasil melewati tiga hal tadi, lanjut Dr Bunyamin, akhirnya didapatkan K yang ke-4, yakni kasil; akan sukses. Sukses ini menjadi cita-cita semua orang. Tetapi tidak banyak orang kasil karena tidak berhasil melewati ketiga hal sebelumnya.

“Kalau sudah berhasil mencapai K yang terakhir. Itupun ternyata masih belum cukup. Yang terakhir, yang ingin saya bekalkan kepada saudara setelah lulus ini, jangan saudara lupakan Bapak/Ibu,” tutur Dr Bunyamin.

Dr Bunyamin menuturkan, orang-orang tua wisudawan adalah pejuang-pejuang hebat. Oleh karena itu jangan sampai anak-anak yang telah diperjuangkan lupa pada orang tuanya. Tidak hanya mengingat, tapi juga merawat orang tuanya ketika telah tua seperti mereka merawat saat masih kecil. (za/wis)

You may also like
Diplomat Success Challenge (DSC) 2024: Dari Bubuk Kalorfit sampai Cairan Klezzet
Dosen UPGRIS Bimbing Peningkatan Kualitas Produk Petani Garam
Dilantik Sore ini, Berikut Daftar Pengurus PGRI Kota Semarang
Mahasiswa PPG UPGRIS Gelar Proyek Kepemimpinan ‘Eco Warriors’ di SDN Sarirejo

Leave a Reply