SEMARANG, derapguru.com — Pengurus Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) Indonesia untuk wilayah Jawa Tengah, Senin 8 Mei 2023, mengunjungi Kantor PGRI Jawa Tengah. Kunjungan dalam rangka silaturahmi tersebut dipimpin langsung Ketua JSIT Jateng, Zainal Abidin SPd, didampingi pembina, Sigit Cahyantoro SSi.
Zainal Abidin mengungkapkan, JSIT merupakan organisasi yang menaungi sekolah-sekolah Islam Terpadu, baik dari Paud, SD, SMP, maupun SMA dan SMK. Dalam kunjungan tersebut, selain untuk mengenalkan JSIT, mereka bermaksud untuk memperoleh masukkan tentang bagaimana pengelolaan organisasi.
“Kami ingin ‘ngangsu kawruh’ untuk fungsi dan peran PGRI terkait dengan pemberdayaan guru. Guru-guru di JSIT juga kebanyakan adalah anggota dan pengurus PGRI di tingkat cabang dan ranting,” ujar Zainal.
Dalam pertemuan tersebut, Dr Muhdi menguraikan bahwa PGRI Jateng merupakan organisasi yang induk para guru dan tenaga kependidikan di wilayah Jawa Tengah. Komitmen PGRI Jateng adalah memperjuangkan Nasib guru-guru PGRI di wilayah Jawa Tengah.
“Komitmen PGRI untuk selalu memperjuangkan nasib guru dan berupaya meningkatkan profesi guru anggota PGRI. Oleh karena itu, kami berharap guru-guru di JSIT justru bisa menjadi bagian dari anggota PGRI. Kalau anggota ada permasalahan, PGRI akan berusaha keras membantu dan menanganinya,” tegas Dr Muhdi.
Dr Muhdi menegaskan bahwa prinsip PGRI akan selalu berkomitmen untuk memajukan pendidikan dan sangat mengapresiasi acara silaturahmi ini sekaligus mengundang talenta-talenta guru muda yang ada di JSIT untuk bergabung dengan PGRI dan berkontribusi untuk pendidikan maju.
Turut hadir dalam agenda tersebut Wakil Ketua PGRI Jateng Sakbani MH, Wakil Ketua PGRI Jateng Dr Bunyamin, Wakil Sekretaris Umum Dr Sapto Budoyo, Kabiro Pengembangan Profesi Agung Purwoko MPd, dan Kominfo PGRI Jateng Dr Agus Wismanto. (wis/za)