
SEMARANG, derapguru.com — Ketua Panitia HUT PGRI Jateng, Mualip SPd MM, meminta para atlit, artis, dan official senantiasa menjaga performa menjelang pelaksanaan di Kota Bandung 26-28 November mendatang.
“Mohon untuk terus berlatih dan menjaga performa yang ada. Waktu sudah semakin dekat menjelang Porsenijar nasional di Bandung,” tutur Mualip.
Mualip menambahkan, selain menyiapkan performa artis dan atlet, ada satu lagi tambahan personil yang perlu disiapkan, yakni bidang pembelajaran. Pasalnya, peserta yang dikirimkan PGRI Jateng masuk dalam 10 besar dan diharuskan untuk presentasi di Bandung.
“Tambah satu lagi, yakni bidang pengajaran. Kita sudah mendapatkan info, Jawa Tengah berhasil lolos dalam seleksi 10 besar sehingga harus bertanding di Bandung. Yang membanggakan, dari sepuluh besar yang lolos, Jawa Tengah mendapatkan nilai tertinggi,’ urai Mualip.
Dalam kesempatan tersebut Mualip juga menyampaikan bahwa kegiatan Upacara HUT akan digelar di Kompleks UPGRIS Kampus Gajah Semarang dilanjutkan dengan ziarah ke makam pimpinan pendahulu. Untuk ziarah di Makam Drs Karseno dan Taruna SH dilakukan setelah upacara bendera.
“Untuk ziarah ke Makam Dr Subagyo Brotosedjati MPd di Karanganyar kita lakukan tanggal 24 Desember 2025,” tandas Mualip.
Ketua PGRI Jawa Tengah, Dr H Muhdi SH MHum, dalam arahannya, meminta rapat koordinasi dapat dilakukan seefektif mungkin karena banyak kegiatan yang sifatnya beriringan dan waktunya pun sudah cukup dekat.
“Harus segera dibicarakan supaya semua kegiatan bisa berjalan baik dan lancar,” urai Muhdi yang memberikan arahan secara daring dari Jakarta.
Sekretaris Umum PGRI Jateng, Drs Aris Munandar MPd, menyampaikan rapat koordinasi ini dilakukan untuk proses konsolidasi kesiapan berbagai macam kegiatan berbagai kegiatan yang belum dilakukan.
Ada beberapa kegiatan besar seperti Upacara Hari Guru Nasional, Resepsi HUT Ke-80 PGRI, Ziarah ke Makam Pimpinan PGRI Jateng, sampai dengan persiapan Porsenijar Nasional.
‘Hari ini kita melakukan pengecekan lagi persiapan-persiapan kegiatan yang akan dilakukan. Semoga nanti bisa berjalan lancar sebagaimana yang kita harapkan,” tandas Aris Munandar. (za)




