
SALATIGA, derapguru.com — Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni (FPBS) UPGRIS menggelar Rapat Kerja (Raker) Fakultas di Kayu Arum Resort Salatiga, Selasa 6 Januari 2026. Raker diikuti segenap pimpinan fakultas, pimpinan prodi, penjaminan mutu fakultas, sampai dengan senat fakultas.
Dekan FPBS UPGRIS, Siti Musarokah MPd, menyampaikan bahwa kegiatan rapat kerja fakultas merupakan kegiatan rutin tahunan yang diikuti seluruh jajaran kepemimpinan di fakultas. Dalam kegiatan rapat ada dua hal yang dibahas yakni evaluasi program kerja tahun lalu dan penyusunan program kerja tahun ini.
“Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin tahunan untuk bersama-sama melakukan evaluasi kerja tahun lalu dan merancang serta memberi masukan program kerja tahun ini,” urai Siti Musarokah.

Siti Musarokah menambahkan, kegiatan raker ini dilangsungkan dengan kegiatan presentasi evaluasi kinerja dan rancangan program kerja dari masing-masing unit/lembaga. Presentasi yang dilakukan masing-masing unit diberikan tanggapan langsung oleh pimpinan unit lainnya untuk pembenahan sekaligus penyempurnaan program kerja.
“Kami berharap dengan pola rapat seperti ini, kami bisa mengevaluasi kinerja kami sekaligus bisa merancang program kerja yang lebih baik lagi dibandingkan program-program sebelumnya,” urai Siti Musarokah.
Lebih lanjut Siti Musarokah menambahkan, beberapa hal yang menonjol dalam kegiatan evaluasi kinerja di antaranya, layanan perlu para dosen untuk memberikan layanan lebih baik lagi. Selain itu, ada juga usulan cukup mengemuka yang datang dari mahasiswa dan dosen, yakni terkait dengan masalah pemberian reward dan punishment.
“Kalau soal punishment, kita sudah punya mekanisme penerapannya. Tapi bila menyangkut masalah reward, kita masih belum punya aturan yang jelas. Maka kami sepetinya perlu mengajak senat untuk menyiapkan instrumen untuk pemberian reward bagi dosen,” urai Siti Musarokah. (za)




