JAKARTA, derapguru.com – Lowongan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 telah diumumkan oleh Presiden Joko Widodo. Ada 2.302.543 formasi yang bisa diperebutkan pada berbagai macam instansi, lembaga, dan kementerian. Rinciannya, 690.822 formasi CPNS fresh graduate atau umum dan 1.605.694 PPPK.
Pemerintah memberi alokasi cukup besar bagi lulusan fresh graduate. Alokasi untuk fresh graduate merupakan bentuk komitmen negara untuk memberikan kesempatan kepada talenta-talenta muda terbaik untuk menyumbangkan pikiran dan tenaganya kepada bangsa.
Mulai tahun ini, pemerintah mengubah siklus penerimaan calon aparatur sipil negara (CASN). Rekrutmen akan lebih sering diadakan dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.
“Dengan undang-undang yang baru, jadi setahun bisa 3 kali (seleksi CASN),” ujar Abdullah Azwar Anas di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta Pusat, Jumat 5 Januari 2024.
Azwar menyebut seleksi kedua dan ketiga akan dibuka apabila pada seleksi pertama formasi belum terpenuhi. Dia menargetkan tes CASN dimulai dalam tiga bulan ke depan. “Ditargetkan nanti bulan Mei sudah dilakukan tes dan jika belum masih kosong lagi, masih bisa tes di (bulan) berikutnya,” tandasnya.
Kuota dan Formasi CPNS 2024:
Pemerintah membuka kuota 2.302.543 formasi dalam CPNS 2024. Rinciannya, 690.822 formasi CPNS fresh graduate atau umum dan 1.605.694 PPPK. Berikut rinciannya:
CPNS fresh graduate atau umum
Instansi Pusat: 429.183 formasi
Fresh graduate atau CPNS umum 207.247 formasi
Dosen 15.460 formasi
Guru, tenaga kesehatan, tenaga teknis 191.787 formasi
Instansi Daerah: 1.867.333 formasi
Fresh graduate atau CPNS umum tenaga teknis 483.575 formasi
- PPPK
PPPK Instansi Pusat
Guru, tenaga kesehatan, dan teknis 281.936 formasi
PPPK Pemerintah Daerah: 1.383.758 formasi
Tenaga guru 419.146
Tenaga kesehatan 417.196
Tenaga teknis 547.416 formasi.
(za)