SEMARANG, derapguru.com — Berbagai macam bencana yang melanda merupakan tanda-tanda bila alam ini sudah semakin menua.
Hal tersebut disampaikan Ketua Bidang Pembinaan Kerohanian dan Karakter Bangsa PGRI Boyolali, H Muhammad Junaedi MPdI, dalam “Refleksi Ramadan Bersama PGRI Jawa Tengah” yang disiarkan UP Radio Semarang, Senin 25 April 2024.
“Berbagai macam bencana merupakan tanda-tanda alam ini sudah tua. Kita harus lebih mendekatkan diri pada Allah,” ungkap Muhammad Junaedi.
Muhammad Junaedi menambahkan, banyaknya kendala dan bencana yang melanda harus membuat kita banyak intropeksi diri. Di samping introspeksi, kita juga harus lebih banyak bersabar dan waspada dalam menghadapi berbagai macam bencana yang melanda.
“Ada banyak kendala dan bencana. Di Purwodadi ada tanah bisa mengeluatkan dzat luar biasa. Di Demak ada banjir. Ya, di bulan Ramadan ini memang banyak cobaannya. Maka kita harus bersabar lagi dalam menghadapinya,” tutur M Juanedi.
Lebih lanjut M Junaedi menambahkan, terkait dengan kegiatan safari ramadan, PGRI Boyolali juga melakukan kegiatan seperti wilayah lainnya. Kendati demikian, untuk kegiatan-kegiatan tertentu, pelaksanaannya masih mempertimbangkan kondisi cuaca.
“Kita punya banyak kegiatan. Untuk safari ramadan ini banyak yang menjadi imam dan penceramah di masjid-masjid. Khusus untuk kegiatan besar yang mendatangkan banyak orang seperti salat tarawih kita benar-benar harus mempertimbangkan cuaca,” tutur M Junaedi. (za)